Cara Kita Memikirkan dan Memecahkan Masalah


2013 04 16 +572966 bcef69ba4bdfe38ef0e63b5db8995a2d large
Masalah masalah yang datang satu persatu dalam kehidupan kita memberi kita kesempatan untuk semakin mematangkan dan mendewasakan kita dalam berpikir dan bertindak dalam hidup ini.
Akan tetapi tingkat kematangan dan kedewasaan yang bisa kita capai sangat bergantung bagaimana kita memikirkan dan memecahkan masalah masalah hidup kita itu dengan menggunakan 3 cara berikut

1. Menggunakan kemampuan personal kita secara maksimal untuk memikirkannya
Ini adalah cara yang secara natural kita gunakan. Sebab kitalah yang merasakan adanya masalah itu dalam diri kita. Kita lalu memikirkannya dan mencoba mencari penyelesaian atas masalah itu berdasarkan kapasitas dan daya jangkau kita dalam berpikir, serta berdasarkan pada ketersediaan sumber daya yang kita miliki dan pengalaman hidup yang kita jalani.
Semakin besar kapasitas dan daya jangkau berpikir kita serta semakin banyak sumber daya yang kita miliki dan pengalaman hidup yang kita alami maka akan semakin cepat kita bisa menyelesaikan masalah masalah itu.
2. Meminta bantuan orang orang lain untuk ikut memikirkannya dan memecahkannya untuk kita.
Kemampuan kita menggunakan cara ini sangat bergantung pada kesediaan, kelapangan dada dan kebesaran jiwa kita untuk mau mengakui keterbatasan kemampuan kita serta mau menyadari betapa kehadiran orang lain untuk ikut membantu kita akan sangat berguna bagi kecepatan dan ketepatan kita dalam memecahkan masalah masalah kita.
3. Membawa diri kita untuk mendapatkan ilham dan petunjuk dari TUHAN kita pada saat saat secara khusu kita mendekat kepada-NYA.
Inilah yang seringkali kita abaikan. Padahal baik cara no 1 maupun cara no 2 sudah sering memperlihatkan keterbatasan hasilnya pada kita. Oleh karenanya membawa pikiran, perasaan, hati dan jiwa kita beberapa saat melepaskan dan melupakan masalah masalah yang kita hadapi lalu memilih berkoonsentrasi secara khusus mendekat kepada NYA, dengan cara menyebut nama – nama dan sifat sifat NYA hingga merasakan keagungan, kebesaran, kesempurnaan kemutlakan kekuasaan NYA dengan merasa kecil, lemah, hina dan tak berdaya dihadapan NYA, akan memungkinkan kita mendapat ilham, ide, petunjuk dan bimbingan dari NYA sebagaimana telah dijanjikan NYA melalui lisan rasul NYA.
Cobalah untuk semakin mempersering dan memaksimalkan cara yang ke 3 ini dalam memecahkan masalah masalah hidup kita, sembari meningkatkan kualitas yang cara ke 1 dan cara ke 2.
Begitu kita merasakan langsung pengalaman menggunakan cara yang ke 3 ini, kita akan semakin bersyukur, mendekat, mencintai dan setia kepada NYA
.
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

Harap tidak berkomentar SPAM!

 

© Copyright DPC PKS Lamongan 2013 | Design by ~AnonymouzAozawa* | Powered by Blogger.com.